Minggu, 13 Desember 2009

Persipura 2 VS PSPS 1, Kalah Tipis

Isnaini Striker, Penyerang PSPS Pekanbaru.jpg- Kalah Tipis
- Isnaini Cetak Gol Tandang

Nasib kurang beruntung kembali didapatkan PSPS Pekanbaru ketika bertandang menghadapi tuan rumah Persipura pada Minggu, 13 Desember 2009. Petang tadi, PSPS harus mengakui keunggulan Persipura, kalah tipis 1-2.

Pertandingan yang dipimpin oleh Aeng Suarlan di Stadion Andi Mattalata Makassar itu, Striker tuan rumah Persipura, Alberto Goncalves berhasil membawa timnya unggul dengan dua gol di babak pertama yang hanya berselang 10 menit saja.


PSPS sendiri berhasil memperkecil ketinggalan satu menit sebelum injuri time babak kedua, dengan satu-satunya gol yang dicetak oleh Isnaini. Minggu 13 Desember tadi tentu spesial artinya bagi penyerang cepat PSPS ini. Walaupun PSPS kalah, gol yang dibuat oleh Isnaini, yang juga seorang Polisi, merupakan gol tandang pertamanya selama Indonesian Super League (ISL) 2009.

Sebagai Asykar Theking kita patut bangga, walaupun sudah tertinggal 2 (dua) gol pada babak pertama oleh Persipura, tim kesayangan kita PSPS, masih bisa mencetak gol pada babak kedua. Lanjutkan PSPS, cetak gol terus!

7 komentar:

MMufidLuthfi mengatakan...

Ayo PSPS,

Kalah menang sih biasa!!!!

Tpi kami sllu stia mendukung mu !!!!!

marlosk mengatakan...

pelatih Abdurrahman Gurning, ada lagi meng-kambing hitamkan wasit..??

Anonim mengatakan...

Ayo maju terus PSPS....Yang penting Berjuang Terus dan pantang menyerah.....

Kurniawan mengatakan...

Ayo PSPS jangan menyerah,bktikan kita mampu menghadapi persipura...

asen mengatakan...

Bisakah PSPS menjadi tim pertama yang berhasil mengalahkan Persiwa di Wamena rabu besok...????

Di tunggu kabarnya..

AmrSk Rumbai mengatakan...

Sebagai Warga Pekanbaru saya tetap bangga dgn PSPS, walaupun klh oleh Persija dan Persipura, tim kesayangan kita PSPS mudah-mudahan bisa menjemput poin ke Wamena. Saya sangat kecewa dgn tidak jelasnya keberadaan Banaken. Tanpa Banaken pertahanan PSPS agak mudah diombang-ambingkan pemain lawan. Ayo maju terus PSPS....Yang penting Berjuang Terus dan pantang menyerah.....

raketua mengatakan...

saya sarankan PSPS menambah strikernya..Marcio Souza yang kini bermain di Semen Padang mungkin bisa di kontrak, setiap pemain ingin berlaga di kasta tertinggi demikian pula Marcio Souza

Posting Komentar

Silakan Beri Komentarnya,
Ket:
Nama/URL : Tulis nama anda URL boleh dikosongkan.

NB : Kini setiap komentar tidak bisa langsung dilihat isi komentarnya, difilter terlebih dahulu oleh Admin untuk menghindari SARA. dan Komentar yang mengandung SARA/Bernada Miring tidak akan kami publikasikan.

Terima Kasih ^_^

Template by - Abdul Munir | Daya Earth Blogger Template